Ø  SEJARAH KSP NASARI
Koperasi Simpan Pinjam Nasari didirikan di Kota Semarang pada Tanggal 31 Agustus 1998 ditengah krisis ekonomi dan moneter sebagai dampak dari reformasi nasional pada Tahun 1997, dimana kehadiran KSP Nasari pada waktu memberikan solusi bagi rakyat Indonesia dengan memberikan pinjaman/kredit pensiun kepada para pensiunan PNS, TNL/Polri beserta jandanya yang mengambil gaji di kantor pos, dan mendapat sambutan yang antusias dari para pensiunan sebagai alternatif jaringan kebutuhan keuangan karena pada saat tersebut hampir semua institusi keuangan (Perbankan) tidak dapat menyalurkan kredit disebabkan kondisi ekonomi dan keuangan nasional sedang carut marut. KSP Nasari pada awalnya hanya membuka pelayanan di wilayah Semarang, kemudian di Propinsi Jawa Tengah, kemudian disusul oleh Daerah Istimewa Yogyakarta, Propinsi Jawa Barat, Propinsi Jawa Timur, Daerah khusus ibu kota Jakarta & Propinsi Banten, Sumatera Selatan, Bali, NTT, NTB, Propinsi Sumatera Utara, Propinsi Kalimantan Selatan, Kalimatan Timur, Kalimantan Barat, Propinsi Sulawesi Selatan, dan Propinsi Sulawesi Utara. Dengan persetujuan Menteri Koperasi & UKM Republik Indonesia melalui Surat Nomor : 01/DEP.I/I/2003 Tanggal 14 Januari 2003, Koperasi Simpan Pinjam Nasari telah mampu melayani para pensiunan di seluruh wilayah Indonesia.



Ø  ALIRAN KSP NASARI
Aliran KSP Nasari termasuk ke dalam Aliran Persemakmuran (Commonwealth) yang artinya :
• Koperasi sebagai alat yang efisien dan efektif dalam meningkatkan kualitas ekonomi masyarakat.
• Koperasi sebagai wadah ekonomi rakyat berkedudukan strategis dan memegang peranan utama dalam struktur perekonomian masyarakat
• Hubungan Pemerintah dengan gerakan koperasi bersifat “Kemitraan (partnership)”, dimana pemerintah bertanggung jawab dan berupaya agar iklim pertumbuhan koperasi tercipta dengan baik.

Ø  KONSEP KSP NASARI
Sedangkan konsepnya, KSP Nasari termasuk konsep koperasi Negara berkembang. Koperasi sudah berkembang dengan ciri tersendiri, yaitu dominasi campur tangan pemerintah dalam pembinaan dan pengembangannya.

Ø  VISI, MISI dan MOTTO KSP NASARI
KSP Nasari sendiri memeliki Visi, Misi dan Motto yaitu sebagai berikut :
·   VISI
Menjadi Koperasi Terbaik Milik Bangsa dengan Mengembangkan Potensi Ekonomi Rakyat Menuju Sejahtera Bersama.
·   MISI
1. Mengelola usaha koperasi secara profesional berbasis teknologi terkini
2. Melakukan inovasi terus menerus untuk memperkuat exsitensi dan kompetensi koperasi
3. Memberikan pelayanan prima untuk kepuasan masyarakat sebagai anggota / calon  anggota
·   MOTTO
Kita Sejahtera Bersama.

Ø  PRESTASI KSP NASARI
KSP Nasari juga pernah mendapatkan banyak prestasi yang telah dicapai, diantaranya :


1.    Memperoleh Sertifikat Best Executive Award tahun 2002 dari Internasional Human Resources Development Program.

2.    Memperoleh Predikat Sertifikat A (sangat baik) dengan jumlah nilai 90 dari dinas Pelayanan Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah 2003.

3.    Memperoleh Predikat "Sehat" dengan jumlah nilai 81,10 dari dinas Pelayanan Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah 2002.

4.    Memperoleh Predikat "Sehat" dengan jumlah nilai 85,93 dari dinas Pelayanan Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah 2003.

5.    Memperoleh Predikat "Sehat" dengan jumlah nilai 86,40 dari Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Pemerintah daerah Kota Semarang Tahun 2004.

6.    First Golden Trophy 2005, Entering The World Opportunities From Minister Of Manpower And Transmigration Republic Of Indonesia And Minister Of Social Republic Of Indonesia, Tahun 2005.

7.    Memperoleh Predikat "Sehat" dengan jumlah nilai 86,64 dari Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Pemerintah Daerah Kota Semarang Tahun 2005.

8.    Memperoleh Penghargaan Koperasi Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2005 Berdasarkan Keputusan mentri Koperasi Dan UKM RI No.71/Kep/M.KUKM/VII/2006 tanggal 25 Juli 2006.

9.    Memperoleh Predikat "Sehat" dengan jumlah nilai 83,05 dari Dinas Koperasi Usaha kecil Menengah Pemerintah Daerah Kota Semarang Tahun 2006.

10. Memperoleh The Indonesia Small & Medium Business Enterpreneur Award 2007 Dari Majalah Wirausaha & Keungan Bekerjasama dengan Kementrian Koperasi dan KUKM RI

11. Memperoleh Penghargaan SATYALANCANA PEMBANGUNAN dari Presiden Republik Indonesia Tahun 2010

Sebagai salah satu Koperasi Berprestasi di Indonesia, KPS Nasari mempunyai beberapa persyaratan agar Koperasi menjadi Koperasi yang berprestasi. Syarat-syarat untuk menjadi Koperasi yang Berprestasi :
1.   Minimal selama dua tahun berturut-turut tepat waktu (selambat-lambatnya tiga bulan setelah tutup tahun buku)



2.     Khusus koperasi simpan pinjam atau unit usaha simpan pinjam telah dilakukan penilaian Kesehatan Simpan Pinjam dengan mendapat Perdikat sehat



3.    Memiliki Pengurus dan Pengawas yang berasal dari anggota.



4. Tidak ada penyelewengan yang merugikan koperasi yang dilakukan oleh Pengurus, Pengawas, Pengelola, dan Anggota koperasi.



5.  Setiap tahun melaksanakan Rapat Anggota untuk mensyahkan Rencana Kerja dan Rencana Anggaran pendapatan dan Belanja Koperasi(RK-RAPB)




6.  Memiliki uraian tugas dan pembafian tugas, wewenang, dan tanggung jawab yang ditetapkan dalam bentuk Surat Keputusan Pengurus.




7.    Memiliki Manager/direksi sesuai dengan kebutuhan yang berlaku.




8.  Memiliki dan mengalokasikan biaya untuk kegiatan pendidikan, pelatihan dan Penyuluhan setiap tahunnya.




9.  Pengelolaan Koperasi dilaksanakan melalui manajemen yang sehat dan baik yang diukur dari tingkat pertumbuhan modal, asset, SHU dan volume usaha




10. Laporan Keuangan koperasi di audit secara internal dan atau eksternal selama 2 tahun berturut-turut.

Ø  KOMITMEN KSP NASARI
·      KOPERASI HARUS PROFESIONAL
KSP NASARI senantiasa mengajak kepada seluruh masyarakat untuk memajukan gerakan Koperasi sebagai soko guru ekonomi rakyat. KSP NASARI kini telah melakukan perubahan logo sebagai perwujudan semangat profesionalisme menuju koperasi terbaik milik bangsa.
·      KOPERASI HARUS BESAR
KSP NASARI yang lahir di kota Semarang senantiasa terus memperluas jaringan kantor dan pelayanan kepada anggota. KSP NASARI kini telah melayani anggota di 300 kota / kabupaten di 22 propinsi di seluruh penjuru nusantara.
·      KOPERASI HARUS SEHAT
KSP NASARI tanpa kenal lelah terus membangun performance dan infrastruktur guna meningkatkan kepercayaan masyarakat dan pemerintah serta memberikan kenyamanan pelayanan kepada seluruh anggota. KSP NASARI kini telah memiliki gedung kantor pusat baru yang lebih bonafit dan representatif dimana pada tanggal 06 April 2009 Menteri Negara Koperasi & UKM RI berkenan meresmikan gedung baru tersebut.
·      KOPERASI HARUS MENGUASAI TEKNOLOGI
KSP NASARI senantiasa terus meningkatkan pelayanan prima kepada seluruh anggota yang tentunya di awali dengan peningkatan produktifitas kerja dengan teknologi yang tepat guna dan tepat biaya. KSP NASARI kini telah memanfaatkan teknologi Video Conference untuk meningkatkan komunikasi dan koordinasi secara cepat, tepat dan hemat dengan seluruh jaringan kantor.
·      KOPERASI HARUS TERPERCAYA
KSP NASARI senantiasa terus membangun kepercayaan para anggota melalui penggunaan perangkat dan warkat yang memiliki tingkat keamanan tinggi. KSP NASARI pun kini telah menerbitkan warkat simpanan berjangka menggunakan kertas berpengaman dan berhologram.
·      KOPERASI HARUS KOKOH
KSP NASARI terus membuka diri untuk menangkap peluang bisnis baru melalui kerjasama kemitraan yang saling mnguntungkan. KSP NASARI kini telah menjalin kemitraan baru dengan beberapa BUMN, dan pihak swasta ternama untuk memberikan nilai tambah bagi pelayanan kepada para anggota.





Referensi :