Ikuti cara berikut untuk membuat video di Shopee Video:

1. Pilih icon + yang berada di bagian bawah halaman. 

2. Anda akan diarahkan ke halaman untuk merekam video baru.

3. Tekan icon Rekam untuk mulai merekam video baru.


4. Pilih icon Pilih Suara untuk memilih musik atau suara yang akan digunakan di dalam video.5. Pilih icon Percantik untuk mengatur efek yang dapat memperbaiki tampilan video.


6. Klik icon Magic untuk memilih efek/filter tambahan di video.


7. Setelah selesai merekam video, Anda dapat mengedit video lebih lanjut dengan opsi berikut:

  • Menggunakan latar suara dengan memilih icon Pilih Suara.
  • Menambahkan efek pada video dengan memilih icon Efek.
  • Menambahkan efek suara dengan memilih icon Efek Suara.
  • Memotong durasi video dengan memilih icon Potong.
  • Mengganti filter dengan memilih icon Magic.
  • Menambahkan stiker dengan memilih icon Stiker.
  • Menambahkan teks dengan memilih icon Teks. 
  • Menambahkan suara dengan memilih icon Tambah Suara.

8. Pilih Lanjutkan

9. Tambah keterangan pada video. Di halaman ini, Anda dapat menyimpan video ke galeri perangkat atau membagikannya ke media sosial sebelum memposting video. 

10. Pilih Posting.

11. Video berhasil diposting ke Shopee Video.



Source : https://seller.shopee.co.id/edu/article/12942